Lebih dari Seribu Anggota Dewan Kecanduan Judi Online, Jangan Kaget, Ini Data PPATK

Ilustrasi anggota dewan terlibat judi online, ini data PPATK
Sumber :
  • Istimewa

Siap – Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) mencatat ada lebih dari seribu anggota dewan yang terlibat dalam transaksi judi online. Berikut ulasannya. 

Keras, Habib Rizieq Desak Polisi Tangkap Artis Bintang Iklan Judi Online: Minimal Tempeleng

Kepala PPATK Ivan Yustiavandana mengungkapkan, perputaran uang terkait judi online di Indonesia terus mengalami peningkatan hampir di tiap tahunnya. 

"Pada tahun 2023 angka transaksi mencapai Rp 327 triliun. Nah di tahun 2024 kuarter pertama sudah Rp 101 triliun lebih terkait judol (judi online)," ujarnya saat menggelar rapat dengar pendapat dengan anggota DPR pada Rabu, 26 Juni 2024.  

Lebih dari Seribu Anggota Dewan Kecanduan Judi Online, Ini Rinciannya Gaji Mereka

Adapun jumlah transaksi secara kesuluruhan, PPATK mencatat telah mencapai sekira 400 juta transaksi.

"Jumlah transaski yang kami analisa secara keseluruhan sudah 400 juta transaksi. Di tahun ini saja sampai kuarter satu kami sudah lebih dari 60 juta tansaksi, sampai bulan ini," bebernya.

Eks Pimpinan KPK Duga Serangan Hacker Didalangi Bandar Judi Online, Ini Buktinya?

Ivan menyebut, pelakunya berasal dari semua kalangan. 

"Ya (judi online) ini semua kalangan," tuturnya. 

Bahkan, lanjut Ivan, PPATK juga sudah melakukan pemetaan terkait pergerakan judi online di Indonesia.

"Kami sudah memotret sampai pada tingkat kecamatan, desa, kita sudah paham di provinsi mana saja paling banyak, gender juga, profesi sudah ada sampi ketingkat desa. Dan bahkan profesi-profesi sudah kita petakan," tuturnya. 

Kemudian, menanggapi pertanyaan apakah ada anggota legislatif (dewan) yang terlibat? Ivan kembali membongkar fakta yang cukup mengejutkan.

Menurutnya itu bukan hanya di tingkat pusat, melainkan hingga daerah.  

"Ya kita menemukan itu lebih dari seribu orang," ujarnya.