Wacana Duet Anies-Kaesang Dianggap Cuma Gimmick Politik PSI Pengamat: Peluang Menang akan Terbuka

Duet Anies-Kaesang Dianggap Cuma Gimmick Politik PSI
Sumber :
  • istimewa

Siap – Wacana memasangkan Anies Baswedan dengan putra bungsu presiden Jokowi yang juga ketua umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep di Pilgub Jakarta 2024 dinilai sekedar gimmick politik.

Anies Baswedan Enggan Besar besarkan Calon Wakilnya Sebut Tengah Fokus dengan Kampung Bayam

Hal tersebut diungkapkan oleh Direktur Eksekutif Indonesia Political Opinion (IPO) Dedi Kurnia Syah, dirinya menilai wacana Anies-Kaesang adalah gimmick politik PSI.

“Wacana Anies-Kaesang lebih pada gimmick politik PSI,” ujar Dedi.

Kaesang Sebut Paling Realistis Berpasangan dengan Anies Baswedan di Pilkada Jakarta

Sebab, ujar Dedi, wacana duet Anies-Kaesang mencuat setelah nama Anies Baswedan masuk dalam radar calon Gubernur Jakarta di partai PDIP.

“Setelah adanya sokongan PDIP ke Anies Baswedan,” ungkapnya.

PDIP Buka Suara Wacana Duet Kaesang dan Anies di Pilgub Jakarta, Tak Mau Ulangi Tragedi di Pilpres

Selain itu, Dedi Kurnia juga mengingatkan potensi risiko jika Anies Baswedan berpasangan dengan Kaesang. Yang mana adanya risiko reputasi yang akan diterima Anies cukup besar karena pertentangan pemilih Jakarta ke koalisi Jokowi cukup besar.

“Di luar itu, resiko reputasi yang dihadapi Anies akan sangat besar, menggandeng Kaesang belum tentu memenangi kontestasi karena pertentangan pemilih Jakarta ke koalisi Jokowi cukup besar,” jelasnya.

Halaman Selanjutnya
img_title