Buka Suara Soal Kecelakaan Maut di Subang, Begini Kata Dishub Depok

Potret Kepala UPTD PKB Dishub Depok Hindra Gunawan
Sumber :
  • Istimewa

Lebih lanjut Hindra menuturkan, pengecekan tersebut akan dilakukan dari mulai kelayakan administrasi kendaraan hingga kondisi kendaraan.

Tuai Sorotan Usai Insiden Kecelakaan Maut, Ini Penjelasan Yayasan SMK Lingga Kencana

"Artinya, dengan dilakukan pengecekan tersebut dapat diketahui kondisi kendaraan yang ingin digunakan, baik dari kelengkapan administrasi hingga kelayakan beroperasi," terangnya.

Hindra mengatakan, paling tidak langkah antisipasi untuk menghindari hal hal yang tidak diinginkan telah kita lakukan.

Ini Instruksi Walkot Depok Usai Mendengar Kecelakaan Maut Bus Rombongan SMK Lingga Kencana

Karenanya, lanjut Hindra, untuk mengantisipasi insiden kecelakaan maut di Subang agar tidak terulang dikemudian hari, seluruh pihak penyelanggara yang akan menggunakan kendaraan dari PO Bus diharapkan dapat berkordinasi dengan pihak terkait dalam hal ini Dinas Perhubungan (Dishub).

"Jadi masyarakat bisa langsung menghubungi atau datang langsung ke Dishub untuk mendapatkan pelayanan tersebut," pungkasnya.

Penampakan Video Mengerikan dari Dalam Bus Maut SMK Lingga Kencana Depok: Allahu Akbar