Catatan Hitam 6 Kasus Pembunuhan di Kota Depok hingga 2024, Nomor 5 Ngilu Banget!
- Istimewa
Siap – Jelang penghujung tahun 2024, sejumlah kasus pembunuhan di Kota Depok hingga belum juga terungkap. Mulai dari misteri tewasnya mahasiswa UI, hingga jasad wanita dalam koper seolah masih jadi PR berat kepolisian.
Catatan siap.viva.co.id melaporkan, setidaknya ada enam kasus pembunuhan di Kota Depok yang hingga kini masih menyisakan misteri. Berikut ulasannya:
1. Duel Maut Siswa SMP
Seorang siswa SMP bernisial F (13 tahun) tewas usai diduga terlibat duel maut dengan sesama teman sepermainan.
Peristiwa mengerikan itu terjadi di kawasan Jalan Merdeka, Sukmajaya, Depok pada Rabu, 18 Desember 2024.
Kabarnya, polisi telah berhasil meringkus salah satu pelaku sadis tersebut.
"Sejauh ini informasi yang kami dapat dari Polres Metro Depok bahwa satu orang sudah diamankan, inisialnya Ex yang diduga turut serta melakukan pengeroyokan dengan menggunakan besi plat," kata kuasa hukum korban, Andi Tatang pada Minggu, 29 Desember 2024.
Namun keterangan dari EX, masih ada dua pelaku lain yang masih berkeliaran di luar.