Kemarin Everton, Sekarang Nottingham Forest Dihukum, Manchester City Kapan?

Nottingham Forest dihukum, Manchester City kapan
Sumber :
  • shutterstock

Siap – Everton sudah. Sekarang Nottingham Forest dihukum pengurangan poin. Lalu kapan Manchester City bernasib serupa?

Musim 2024/2025 Liga Inggris Bikin Aturan Baru, Simak di Sini

Ya, Forest jadi klub anyar yang mendapat pengurangan poin dari FA. Anak asuh Nuno Espirito Santo dikurangi empat poin.

Pengurangan tersebut membuat torehan poin mereka menjadi 21. Yang artinya klub yang bermarkas di City Ground masuk zona degradasi.

Erik ten Hag Puas dengan Direksi Baru, Roy Keane Lihat Masa Depan Cerah MU

Hukuman terhadap Nottingham Forest berkaitan dengan angka kerugian yang melampaui ambang batas. Musim 2022-2023 mereka rugi sebesar 61 juta pounds.

Adapun ketentuan Premier League maksimal hanya 34,5 juta pounds. Terkait pengurangan poin, pihak klub merasa kecewa.

Cinta Luar Biasa Pep Guardiola untuk James McAtee

“Setelah berbulan-bulan menjalin hubungan dengan Premier League dan kerja sama luar biasa selama ini, keputusan ini tidak terduga dan telah merusak kepercayaan dan keyakinan yang kami miliki terhadap otoritas,” demikian pernyataan resmi klub.

Nottingham Forest menjadi klub kedua yang dihukum pengurangan poin musim ini. Sebelumnya ada Everton dengan kasus serupa.

Uniknya, angka kerugian yang dicatatkan Everton tidak sebesar Forest. Tapi The Toffees justru dikurangi 10 poin.

Tidak puas dengan keputusan tersebut Everton pun mengajukan banding. Akhirnya pihak FA hanya mengurangi enam poin.

Sebagai informasi, ambang batas kerugian klub-klub Premier League maksimal 105 juta pounds selama tiga musim. Rinciannya, setiap musim klub hanya boleh merugi 35 juta pounds.

Dengan hukuman tegas yang dikeluarkan FA terhadap Everton dan Nottingham Forest, muncul pertanyaan apakah mereka bisa tegas kepada Manchester City.

Sejak hukuman terhadap Everton sudah ketok palu, banyak yang mempertanyakan nasib City. Seperti yang diketahui, The Cityzens sempat bermasalah.

Tidak hanya di Premier League, mereka juga pernah diinvestigasi oleh UEFA. Dakwaannya bukan hanya satu seperti Everton maupun Forest. Melainkan 115 dakwaan.

Sebanyak 115 dakwaan itu merupakan akumulasi selama beberapa musim terakhir. Juga mencakup beberapa masalah seperti catatan keuangan, transfer ilegal, pemalsuan dokumen dan pajak, serta yang lain.

Federasi Inggris bahkan sudah mengonfirmasi soal 115 dakwaan tersebut. Tapi sampai sekarang tak ada satu pasal pun yang menjerat Manchester City.