Sadis, AC Milan Bikin AS Roma Tak Berdaya di San Siro

Potret selebrasi pemain AC Milan
Sumber :
  • Instagram@acmilan

Siap –Pertandingan lanjutan Liga Italia Serie A pekan ke-20 antara AC Milan vs AS Roma Senin 15 Januari 2024 dini hari di San Siro berlangsung sengit.

Bursa Transfer Musim Panas, AS Roma Boyong Mats Hummels

Sengitnya laga tersebut membuat AC Milan bekerja ekstra hingga akhirnya berhasil menaklukan tamunya AS Roma dengan skor 3-1.

Atas kemenangan tersebut, AC Milan kini berada di urutan ketiga klasemen sementara Liga Italia Serie A dengan 42 poin.

Tergiur Gaji Selangit Klub Arab Saudi, Dybala Siap Tinggalkan AS Roma

Sementara AS Roma berada di peringkat ke sembilan dengan 29 poin.

Dalam pertandingan tersebut, AS Roma yang berstatus tim tamu langsung membuka laga dengan agresif dan menggedor pertahanan tuan rumah.

Zlatan Ibrahimovic Tak Izinkan Pemilik AC Milan Hamburkan Uang

Alih-alih dapat membuka keunggulan, AS Roma malah kebobolan lebih dahulu di menit ke 11, AC Milan berhasil mencetak gol lewat aksi Yacine Adli.

AC Milan kembali mendapat peluang di menit ke-28 lewat Serangan cepat dari Leao membuat Theo bisa melepas tembakan dari sisi kiri meski dalam sudut sempat.

Tapi bola cuma mengenai mistar gawang.

Berselang satu menit, giliran AS Roma yang mendapat peluang mengancam gawang Milan. Celik mendapat umpan pendek dari depan kotak penalti.

Ia bisa melepas tembakan ke tiang jauh meski diganggu satu pemain Rossoneri.

Tapi bola masih bisa ditepis Maignan.

Aksi saling serang pun terus bergulir, namun sayangnya, hingga turun minum tak ada gol tercipta dan babak pertama ditutup dengan skor 1-0 untuk keunggulan AC Milan.

Memasuki babak kedua, AC Milan kembali berhasil menambah keunggulan lewat Olivier Giroud dimenit ke 56.

Tak lama berselang, AC Milan kembali mendapat dua peluang melepas tembakan yakni dari sepakan kaki kiri Pulisic dan Calabria.

Namun semuanya melebar dari sasaran. Namun pada menit ke-68 Milan mendapat hukuman penalti.

Pasalnya Davide Calabria menjegal Lorenzo Pellegrini di ujung kotak penalti.

Pada menit ke-69, Leandro Paredes sukses mengecoh Maignan dari titik putih. 2-1.

Sengitnya pertandingan membuat AC Milan dan AS Roma kemudian saling serang. Rossoneri lantas mengganti taktiknya dengan menarik keluar Leao dan Pulisic.

Pergantian taktik ini berhasil. Milan bisa mencetak gol melalui tembakan keras Theo Hernandez dari dalam kotak penalti pada menit ke-84.

Ia berhasil memaksimalkan umpan balik dari Giroud. 3-1 Dua menit kemudian Roma mengancam dari sepakan Pellegrini.

Namun Maignan sukses mementahkan peluang tersebut. Milan kemudian berbalik mengancam dari solo run Yunus Musah beberapa menit kemudian.

Sayang bola tembakannya dari dalam kotak penalti cuma membentur tiang gawang saja dan skor 3-1 bertahan hingga laga usai