PKB Bela Anies Soal Heru Budi Minta Jangan Kambing Hitamkannya di Pilkada: Enggak Perlu Baper

Potret Heru Budi dan Anies Baswedan
Sumber :
  • istimewa

Siap – Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) minta Pj Gubernur Jakarta, Heru Budi Hartono untuk tidak baper apabila ada warga Jakarta yang mengkritik kepemimpinannya. Termasuk jika yang mengkritik tersebut adalah seorang Anies Baswedan.

Heru Budi Hartono Diberhentikan Presiden Jokowi dari Jabatannya Sebagai Pj Gubernur DKI Jakarta

Sebab, Anies Baswedan kini sudah menjadi warga Jakarta biasa dan memiliki hak untuk mengkritik pemimpinnya.

"Sebenarnya itu bukan kritikan dari Pak Anies. Pak Anies kan warga negara biasa, sekarang dia mantan gubernur, sebagai warga negara biasa. Dia (Heru) juga enggak perlu baper, enggak perlu apa. Karena ini memang kritikan dari warga Jakarta untuk Gubernurnya," ujar Ketua Ketua Fraksi PKB Jakarta, Hasbiallah Ilyas kepada wartawan, Senin, 22 Juli 2024.

Jenuh dengan Pembangunan Depok yang Jalan Ditempat Warga Rawageni dan Ratujaya Dukung Supian-Chandra

Hasbiallah mengungkapkan, kritik yang diberikan oleh Anies Baswedan merupakan hal yang wajar jika banyak program yang tak dijalankan oleh Pemerintah Provinsi Jakarta setelah Heru Budi menjabat.

Berbagai program disoroti dan dikritisi oleh Anies Baswedan, dan dirinya berjanji akan mengembalikan program-program itu jika terpilih kembali menjadi Gubernur di Pilkada Jakarta 2024.

Anggota DPRD dari Fraksi Partai Demokrat door to door Sosialisasikan Supian-Chandra ke Warga Depok

"Wajar menyampaikan bahwa banyak yang tidak jalan di Pemprov DKI Jakarta, kan sesuatu yang wajar. Memang banyak program-program Pj, program-program yang khususnya untuk kemasyarakatan itu tidak berjalan," paparnya.

Ia pun mencontohkan salah satu program yang tak berjalan ialah Kartu Jakarta Pintar (KJP). Hasbiallah mengungkapkan banyak pemotongan anggaran yang dilakukan Pemprov Jakarta untuk KJP saat Heru Budi menjabat.

Halaman Selanjutnya
img_title