Viral Seruan Boikot Alfamart dan Indomaret karena Beri Bantuan ke Tentara Israel, Hoaks atau Fakta?

Tangkapan layar boikot Alfa dan Indomaret
Sumber :
  • Istimewa

Siap – Seruan boikot peritel besar, Alfamart dan Indomaret viral di media sosial usai akun Facebook Kang Naja menyebut kedua peritel tersebut mengirimkan bantuan makanan untuk tentara Israel.

Menkomdigi Bagi-Bagi Rezeki Rp 20 Juta dari Hasil Gaji Pertama, Benarkah?

Dalam akun tersebut diunggah video menampilkan sekolompok tentara Israel sedang memamerkan makanan seraya mengucapkan terima kasih kepada Indonesia.

Alhasil membuat akun Kang Naja mengajak warganet untuk boikot produk dari dua ritel minimarket terbesar di Indonesia itu.

Viral, Makam Nia Kurnia Sari Gadis Penjual Gorengan Dijadikan Lokasi Syuting Video Klip

"Ucapan terima kasih dari militer Israel untuk Indonesia karena telah membantu mengirimkan makanan berupa roti. Boikot Alfa dan Indomart. Alfa dan Indomaret mengirim makanan ke Israhell," tulis dalam akun tersebut seperti dikutip, Selasa, 23 Juli 2024.

Sementara itu, dikutip dari penelusuran tim Kompas, informasi tersebut merupakan hoaks.

Gokil, Gaya Selebrasi Marselino Ferdinan Usai Cetak Gol Viral di Dunia Sepakbola Internasional?

Corporate Communication Manager PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk (Alfamart) Budi Santoso menyebut narasi mengenai bantuan untuk tentara Israel adalah hoaks.

Hal senada dikatakan Marketing Communication Executive Director PT Indomarco Prismatama (Indomaret) Bastari Akmal. Narasi tersebut merupakan berita hoaks yang sudah lama beredar.

Halaman Selanjutnya
img_title