Nah Lho! TKN Sebut Gibran bakal Kasih 'Surprise' pada Debat Cawapres Kedua, Apa Itu?

Cak Imin, Gibran, dan Mahfud dalam debat cawapres KPU.
Sumber :
  • Istimewa

Siap – Komandan Tim Kampanye Nasional (TKN) Echo Hukum dan Advokasi Hinca Panjaitan mengatakan pada debat cawapres kedua nanti Gibran Rakabuming bakal kasih kejutan untuk anak muda.

Bela Said Didu, Mahfud MD Bongkar Janggalnya Harga Pembebasan Lahan Proyek PIK 2: Cuma Rp 50 Ribu

"Mungkin akan ada lagi 'surprise' baru yang akan dilakukannya, yang memberi energi baru kepada anak-anak muda," kata Hinca dikutip, Selasa, 16 Januari 2024 di Jakarta.

Hinca juga menegaskan bahwa Gibran dan tim sudah siap menghadapi debat cawapres kedua dengan bekal materi yang dimiliki serta masukan dari pihak lain.

Mahfud MD Sebut Ada Lift Khusus Mafia Kasus di Gedung MA, Kodenya Kompi A: Di Atas Cincai

"Jadi, kami sudah siap untuk pertandingan kedua nanti. Mohon dukungan teman-teman bisa menang satu putaran," katanya.

Untuk diketahui, pada debat cawapres kedua akan mengangkat tema soal energi, sumber daya alam, pangan, pajak karbon, lingkungan hidup, dan masyarakat adat.

Kapolri Komitmen Kawal Asta Cita Mewujudkan Visi Indonesia Emas 2045

Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah menentukan jadwal pelaksanaan pada Ahad, 21 Januari 2024 di Jakarta Convention Center (JCC).

Pada debat tersebut akan dipertemukan calon wakil presiden nomor urut 1 Muhaimin Iskandar, cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming, dan cawapres nomor urut 3 Mahfud MD.