Universitas Pancasila Dilirik Perguruan Tinggi Asal China, Ini Sederet Isi Kesepakatannya!

Rektor Universitas Pancasila bersama delegasi asal China
Sumber :
  • Istimewa

SiapUniversitas Pancasila (UP) kembali dilirik perguruan tinggi asing. Kali ini, kampus yang berada di wilayah Jakarta Selatan itu dikunjungi oleh delegasi dari National Institute of International Strategy of Chinese Academy of Social Sciences (CASS).

Saingi China, UP Dorong Lulusannya Jadi Pengusaha, Siswono: Saya Optimis di Tahun 2045

Perguruan tinggi asal China yang dipimpin oleh Prof Gao Peiyong, mantan Wakil Presiden CASS dan 4 anggota Delegasi itu berkunjung ke Universitas Pancasila belum lama ini. 

Data yang dihimpun menyebutkan, selama kunjungannya ke Indonesia, Delegasi CASS juga berkunjung ke Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), Universitas Indonesia (UI) serta Universitas Gadjah Mada (UGM).  

Tragis, Ini Sederet Kisah Fat Cat Gamer Populer di China yang Bunuh Diri Karena Dikhianati Pacar

Nah, dalam kunjungannya di UP, Delegasi CASS disambut langsung oleh Rektor Universitas Pancasila, Prof Edie Toet Hendratno dan Prof Eddy Pratomo. 

Selain itu, turut hadir Kepala Lembaga Hubungan dan Kerjasama Internasional Universitas Pancasila, para Wakil Rektor Universitas Pancasila, Direktur Sekolah Paska Sarjana Universitas Pancasila dan para Dekan di Universitas Pancasila.

Kalahkan Tim Putra Indonesia, China Lengkapi Piala Thomas 2024

Pada kunjungan tersebut Delegasi CASS dan para Pimpinan Universitas Pancasila telah bertukar pandangan tentang seputar perkembangan pendidikan di Tiongkok dan di Indonesia.

Kemudian dua belah pihak juga melakukan penjajagan kerjasama yang saling menguntungkan di bidang pendidikan, riset serta pengabdian masyarakat. 

Selain itu, dua perguruan tinggi ini juga melakukan penjajagan pemberian beasiswa bagi dosen dan mahasiswa UP, hingga rencana pendirian Pusat Bahasa dan Inovasi China di Universitas Pancasila.

Diharapkan, dari hasil kunjungan tersebut akan dapat segera ditindaklanjut kerjasama konkrit antara Universitas Pancasila dan CASS.

Sehingga, hal itu dapat memberikan keuntungan bersama antara kedua pihak, khususnya di bidang pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat.