Blak blakan Soal Kejadian yang Menimpa Dirinya, Ini Unggahan Terbaru Ridwan Kamil, Kembali ke Rutinitas?
- Istimewa
Siap –Setelah namanya santer jadi perbincangan lantaran kediamannya digeledah KPK terkait kasus dugaan korupsi di lingkungan Bank BJB, mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil terlihat aktif kembali di media sosial.
Disitat dari akun instagram resmi miliknya, Ridwan Kamil atau yang kerap disapa Kang Emil mengunggah sebuah video yang memperlihatkan seorangan anak kecil tengah bersepada dalam lintasan mini.
"Kembali ke rutinitas," judul unggahan tersebut seperti dikutip akun instagram@ ridwankamil.
Lebih lanjut dalam unggahan tersebut Ridwan Kamil menuliskan, kemarin minggu mengantar anak untuk ikut perlombaan push bike untuk para balita, semoga apapun hasilnya meningkatkan rasa percaya diri anak anak tersebut. Terkait situasi dirinya saat ini, kata Ridwan Kamil, ia mengaku dalam kondisi sehat dan hanya dirumah saja.
"Saya alhamdulillah sehat dan baik baik saja, semingguan memang hanya di rumah saja," katanya.
Lebih lanjut Ridwan Kamil menuliskan bahwa sebagai warga negara yang baik jika ada permasalahan, tugas kita adalah kooperatif dan membantu negara agar semua kebutuhan informasi bisa diperoleh, sehingga masalah bisa terang benderang dan objektif.
Dan secara jernih pikir dan batin jauhi pikiran berburuk sangka atau menyimpulkan sesuatu yang belum disimpulkan secara resmi karena nanti jatuhnya jadi asumsi atau malah menjadi menjadi fitnah apalagi ini bulan suci ramadhan, terimakasih sebelumnya.