Jadi Pendatang Baru di Pilkada Depok, Yeti Wulandari Bongkar Rekam Jejak Supian Suri
- istimewa
Bahkan, kedekatan Supian Suri dengan masyarakat yang berada di wilayah Kelurahan Tugu diimplementasikan dalam bentuk dukungan di Pilkada Depok 2024.
"Kebetulan saat beliau menjadi lurah di kelurahan tempat saya tinggal di Kelurahan Tugu, beliau merupakan lurah yang luar biasa, yang selalu rajin menyambangi masyarakat, dan sampai saat ini keterikatan dengan tokoh tokoh dan masyarakat di lingkungan Kelurahan Tugu masih terjalin dengan sangat baik," terangnya.
Sebab itu, menurut Yeti Wulandari, DPP Partai Gerindra melalui Sekjennya, Ahmad Muzani telah mengumumkan nama Supian Suri sebagai Walikota Pilihan Prabowo.
"Partai Gerindra sendiri melihat memang Pak Supian Suri merupakan salah satu calon yang saat ini memang sedang masuk dalam radar DPP dan saat ini juga kami diperintahkan juga oleh Sekretaris Jenderal DPP Gerindra, Bapak Haji Muzani untuk mensosialisasikan Pak Supian Suri," paparnya.
Lebih lanjut, kata Yeti Wulandari, DPP Partai Gerindra telah menyiapkan tiket Pilkada Depok bagi Supian Suri.
Adapun, surat keputusan atau rekomendasi itu akan diterbitkan DPP Partai Gerindra dalam waktu dekat ini.
"Terkait SK, intinya tidak lama lagi. Sebelum nanti sama sama mendaftarkan ke KPUD, Insya Allah semuanya sudah beres," tungkasnya.