Resmi Deklarasi di Peringatan HUT RI, RDB Jadi Tonggak Lahirnya Agen Perubahan di Depok

Potret Acara Deklarasi RDB
Sumber :
  • Istimewa

Siap –Bertepatan dengan peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79, sebuah tonggak sejarah baru lahir di Kota Depok.

Gabungan Pemuda dari 11 Kecamatan di Depok Jadi Anggota RDB, Ini Targetnya

Organisasi kepemudaan Relawan Depok Bersatu (RDB) secara resmi dideklarasikan.

Dengan semangat persatuan dan gotong royong, organisasi yang dibangun para pemuda di 11 kecamatan di Kota Depok ini memiliki tujuan mulia, menggerakkan para pemuda Depok untuk terlibat aktif dalam berbagai pergerakan sosial untuk memberikan dampak positif dan nyata bagi masyarakat.

Peringati Hari Kemerdekaan, Ini Sederet Kegiatan GP Ansor Depok, Puncaknya Dzikir Kebangsaan

Ketua umum RDB, Iwen Chava mengatakan, Organisasi ini fokus pada pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) , membantu para pemuda untuk mengasah keterampilan dan pengetahuan mereka, sehingga mereka bisa menjadi agen perubahan yang tangguh dan inovatif.

Lebih lanjut dijelaskan Iwen, Deklarasi ini bukan hanya sebuah pernyataan, tetapi sebuah komitmen bersama untuk terus melangkah maju, membangun Depok yang lebih baik, lebih maju, dan lebih sejahtera.

Salah Unggah Foto Misterius: Isyarat Tinggalkan Liverpool Bersama Dua Bintang?

“Organisasi ini nantinya menjadi salah satu ruang bagi para pemuda di 11 kecamatan di Kota Depok untuk berperan aktif diberbagai bidang, ekonomi, sosial, politik dan budaya melalui berbagai program unggulan yang digagas RDB.” Jelas Iwen.

Dengan semangat kemerdekaan yang mengalir dalam diri setiap anggota, RDB siap menjadi ujung tombak perubahan positif di Kota Depok, membawa kota ini menuju masa depan yang gemilang.

Halaman Selanjutnya
img_title