Ribut Gegara Sampah, PDIP Tantang Balik Nyali Wali Kota Depok: Jangan Sok-sokan

PDIP titip sampah di kantor Wali Kota Depok
Sumber :
  • siap.viva.co.id

Siap – Politisi PDIP, Ikravany Hilman langsung bereaksi menanggapi omongan Wali Kota Depok, Mohammad Idris yang mengancam bakal melaporkan pelaku pembuang sampah di kantornya. 

Prihatin soal Pengangguran, Supian: 25 Tahun Depok Berdiri Belum Punya BLK

"Hahaha, ya ini tanggapan gue pertama, ketawa," ujarnya saat dikonfirmasi pada Senin, 12 Agustus 2024. 

Ikra membantah jika dirinya dianggap sebagai provokator.

Eks Aktivis ICW Bungkam Klaim Petahana Depok soal WUB: Kau Enggak Bisa Bohong Selamanya

"Saya dan teman-teman kemarin ke sana enggak dalam maksud memprovokasi, cuma mau memberikan inspirasi kepada warga, gitu," jelasnya.

"Jadi kalau sampahnya enggak diangkut-angkut, coba titipkan ke balai kota.

Curhat Pilu Pedagang Pasar Cisalak, Dicuekin Walkot dan Wawalkot Depok hingga Bangkrut

Karena ternyata, kemarin kami titipkan siang, sore udah bersih kok. Padahal di tempat warga bisa berhari-hari sampah enggak diangkut," sambungnya. 

Anggota DPRD Depok itu menegaskan, cara tersebut dinilai lebih efektif.

Halaman Selanjutnya
img_title