Petugas Damkar Depok Ini Ungkap Bobroknya Kendaraan Dinas: Selama Benar Ngapain Takut!

Sandi petugas Damkar Depok
Sumber :
  • siap.viva.co.id

Siap – Petugas Damkar Kota Depok kembali menyuarakan keluhannya terkait sejumlah fasilitas dinas yang dianggap tidak layak, dan membahayakan.

Tak Ada Ampun! Kejaksaan Negeri Lampung Tengah Tangkap dan Kejar Koruptor Buron Demi Wujudkan Visi Presiden Prabowo

Adapun masalah itu diungkap oleh petugas Damkar Depok yang diketahui bernama Sandi Butar Butar

Ia mengatakan, salah satunya yang cukup fatal adalah kondisi sejumlah truk damkar yang memiliki kapasitas air 1.000 dan 3.500 liter. 

Tim Intelijen Kejaksaan Agung Bersama Kejari Lampung Tengah Tangkap Buron Kasus Korupsi Pilpres 2009 di Jakarta Selatan

Sandi mengungkapkan, rata-rata truk tersebut bermasalah pada bagian rem tangan. Menurutnya ini sangat berisiko.

"Kalau misalnya kita lagi ada TKP ditanjakan atau diturunan, kalau kita nggak buru-buru ganjel, kita mau nyelamatin masyarakat malah jadi korban," katanya saat dikonfirmasi pada Jumat, 19 Juli 2024. 

Hadiah untuk Guru, Tanda Terima Kasih atau Gratifikasi? Berikut Penjelasan KPK

Sandi mengatakan, kondisi itu telah menyebabkan beberapa kali kecelakaan. 

"Nah saya bahas nih, pernah waktu itu nabrak tukang beca. Gara-gara mundur (rem tangan enggak ada). Kami tuh tiap jalan deg-degan," ujarnya.

Halaman Selanjutnya
img_title