Ulama Sepuh Depok, Kiai Abubakar Madris Sebut Supian Suri Mampu Beri Perubahan

Supian Suri Dapat Dukungan dari Alumni Gontor
Sumber :
  • istimewa

Siap – Pimpinan Majelis Taklim At Taubah Kota Depok, Kiai Abubakar Madris merespons dukungan alumni Pondok Pesantren Gontor untuk Supian Suri menjadi wali kota.

Menyongsong Indonesia Emas 2045 Supian Suri Bakal Adopsi Program PIP, Berikut Manfaatnya

Menurut Kiai Madris, dukungan tersebut merupakan harapan dari masyarakat yang mengingkan adanya perubahan di Kota Depok.

"Dukungan ini diberikan kepada sosok Supian Suri dari para alumni Pondok Pesantren Gontor karena SS dinilai mampu melaksanakan perubahan di Kota Depok," kata Kiai Madris seperti dikutip, Selasa, 9 Juli 2024.

Gelar Acara Maulid Nabi Anggota DPRD Kota Depok Sosialisasikan Supian Suri ke Warga Situ Rawa Kalong

Pada Pilkada 2020 lalu, Kiai Madris mengatakan bahwa alumni Pondok Pesantren Gontor memberikan dukungan untuk Mohammad Idris.

Namun, kata Kiai Madris, setelah jadi Mohammad Idris justru ditinggalkan pendukungnya.

Sindir Petahana, Warga Curhat ke Supian-Chandra: Jangan yang Beda Itu Dibeda-bedakan

"Alih-alih dukungan para santri lulusan Gontor ke Supian Suri memang lebih disebabkan karena memang sudah tidak menjadi wali kota Depok lagi. Karena Mohammad Idris tidak lagi menjadi wali kota. Maka, kini banyak pendukung fanatiknya berbalik arah mendukung Supian Suri," katanya.

Sementara, alumnus Ponpes Gontor, Rahmat Rospari menjelaskan, dukungan kepada Sekda Kota Depok nonaktif itu dilakukan hanya untuk mewujudkan adanya perubahan.

"Perubahan untuk semua, bukan semua untuk satu kelompok dan perubahan dilakukan oleh semua kelompok," kata Rahmat.

Ia juga menilai bahwa Supian Suri merupakan sosok ideal untuk memimpin Depok lantaran prestasi yang dimilikinya.

"Supian Suri putra daerah yang mampu memimpin Kota Depok. Dia berpengalaman dalam pemerintahan," tandasnya.