Nah Lho, Pegi Setiawan Cianjur Ngaku Anggota Geng Motor dan Tatoan, Apakah Mungkin Ini....?

Potret kolase Pegi Setiawan Cianjur
Sumber :
  • Istimewa

Siap –Nama Pegi Setiawan Cianjur terus menjadi sorotan dan menjadi topik perbincangan publik lantaran diduga adalah sosok DPO pelaku kasus Vina Cirebon yang merupakan anak seorang mantan Bupati.

Tampil Memukau, Dedi Mulyadi - Erwan Menang Telak di Debat Perdana Pilgub Jabar

Viralnya Pegi Setiawan Cianjur tersebut karena memiliki nama sama dengan orang yang ditetapkan sebagai tersangka.

Nah sosok Pegi Setiawan Cianjur ini pun tak luput dari penelusuran Dedi Mulyadi yang sebelumnya juga telah melakukan penelusuran terkait teka teki kasus Vina Cirebon.

Kerass, Ini Intruksi Ketua DPW PSI Jabar di Pilgub, Siap siap Sambut Kemenangan Paslon Nomor 4

Dalam tayangan kanal YouTube nya, Dedi Mulyadi atau yang kerap disapa Kang Dedi Mulyadi (KDM) langsung menyambangi kediaman Pegi di Cianjur.

Dalam perbincangan KDM terungkaplah bahwa Pegi Setiawan Cianjur merupakan putra pertama dari pasangan Cecep dan Elis yang lahir dan besar di Cianjur.

Soal Laporan PKS Cirebon ke Bawaslu, Daddy Palgunadi: Jangan Jadi Playing Victim Lah ?

Bahkan Pegi kala itu mengaku belum pernah ke Cirebon tempat di mana kedua korban tewas.

Nah sebuah kejanggalan pun terkuak kala KDM meminta Pegi menunjukkan semua dokumen yang dipunya mulai dari akta kelahiran hingga ijazah sekolah.

Saat dilihat pada akta kelahiran tertulis Pegi seorang perempuan, bukan laki-laki.

Namun keluarga Pegi beralasan bahwa Hal tersebut diklaim terjadi karena salah teknis.

Sementara untuk ijazah semuanya sama. Hanya saja untuk ijazah SMK, Pegi belum memilikinya lantaran masih memiliki tunggakan di sekolah yang harus dilunasi.

“Dulu lulus tahun 2016 dari SMK Al Hasyimiyah jurusan TKJ (Teknik Komputer Jaringan),” kata Pegi.

Sementara soal geng motor, Pegi mengaku baru bergabung ke Moonraker tahun 2017 karena saat itu yang berstatus pelajar dilarang untuk ikut.

Ia tertarik masuk karena menganggap banyak kegiatan positif di Moonraker.

“Motor gak punya, karena banyak yang gak punya motor masuk jadi Ikut bonceng sama teman. Kalau di sini moonraker banyak kegiatan positif, kalau puasa sering berbagi takjil. Gak pernah ada konflik. Gak pernah ke luar kota paling sekitaran Cianjur saja,” katanya.

Namun setelah berbicara lebih jauh, Dedi Mulyadi dibuat terkejut saat Pegi Setiawan Cianjur membuka jaketnya.

Ternyata Pegi Setiawan Cianjur memiliki tato di kedua lengannya dan gambar tato Pegi Setiawan Cianjur bahkan sampai membuat Dedi Mulyadi terperanga.

Ternyata benar, anggota Moonraker 2017 ini mempunyai tato di lengan kanan dan kirinya.

"Tato mah aya dina ieu pak (tato ada di sini pak)," kata Pegi ke Dedi Mulyadi.

"Aing mah nyaho budak bangor siah (Saya tahu kamu anak bandel)," timpal Dedi. 

"Ah teu pak, awas siah lamun awak digambar (Ah gak kekontrol pak. Awas lho kalau badan digambar)," kata Cecep.

"Ceuk urang ge. Maung. (kata saya juga. Macan)," kata Dedi.

Ternyata gambar tato Pegi Setiawan Cianjur bukan macan, melainkan wajah iblis.

"Jurig bapak (hantu bapak)," jelas Pegi.

"Lain maung. iblis (bukan macan, iblis)," tanya Dedi.

"Ah teu pak, awas siah lamun awak digambar (Ah gak kekontrol pak. Awas lho kalau badan digambar)," kata Cecep.

Tato wajah iblis itu berukuran cukup besar, mulai dari pergelangan lengan sampai mendekati sikut.

Bukan cuma satu, Pegi juga memiliki tato di lengan kirinya. Namun Pegi tak menjelaskan gambar tato di bagian kiri tubuhnya.

"Sanes nanaon, duka. (bukan apa-apa. gak tahu)," kata Pegi Setiawan.