Indahnya Kebersamaan saat Napi Rutan Depok Olah Daging Kurban

Momen Idul Adha di Rutan Depok
Sumber :
  • Istimewa

Siap – Petugas rumah tahanan negara (Rutan) Kelas I Depok, Jawa Barat membagikan sejumlah daging kurban untuk warga sekitar pada Minggu, 17 Juni 2024.

BNN Pastikan Seluruh Petugas Rutan Depok Steril dari Bahaya Narkoba

Kegiatan tersebut dilakukan usai pelaksanaan shalat Idul Adha di lapangan utama Rutan Depok tadi pagi. 

Adapun pemotongan hewan kurban ini melibatkan sejumlah petugas dan warga binaan atau narapidana. 

Digembleng Jadi Pramuka, Ratusan Napi se-Jawa Barat Kumpul di Lapas Cibinong

Kepala Rutan Kelas I Depok, Lamarta Surbakti diwakili Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan (KPR), Mochammad Farih Hazin menyebut, pada tahun ini pihaknya menerima sebanyak 11 hewan kurban. 

Itu terdiri dari tiga ekor sapi, lima ekor kambing, dan tiga ekor domba. 

Ikhtiar Wisnu Hadirkan Pendidikan untuk Napi Lapas Cibinong Bikin Ketua Pengadilan Terenyuh

"Alhamdulillah daging kurban ini kami didistribusikan kepada para pegawai, warga binaan dan masyarakat sekitar lingkungan Rutan Kelas I Depok," kata Farih. 

Ia menambahkan, selain itu sebagian daging kurban ini diolah dan disajikan untuk disantap bersama para petugas dan warga binaan. 

Halaman Selanjutnya
img_title