Jakarta Drunkers Night: Perayaan Seni Mainan dengan Kolaborasi Eksklusif antara Indonesia dan Jepang
- Istimewa
“Ini adalah sebuah sejarah. Bisa berkolaborasi dengan Punkdrunkers adalah suatu kebanggaan besar. Kami berusaha untuk menaikkan standar desain toys art lokal sehingga bisa dikenal di kancah internasional,” ujarnya.
Oyakata, selaku pemilik Punkdrunkers dan salah satu nama besar dalam dunia desain toys art Jepang, juga memberikan pandangannya terkait acara ini.
“Bagi kami, toys art adalah cara untuk merayakan kreativitas tanpa batas. Ini adalah momen yang membuktikan bahwa toys art Indonesia semakin maju,” ungkap Oyakata.
Acara Jakarta Drunkers Night juga memberikan ruang bagi para kolektor untuk bertemu dengan sesama penggemar, berbagi informasi tentang produk-produk terbaru, serta berfoto dengan karya-karya seni tersebut.
Sebelumnya, para kreator ini juga berpartisipasi dalam Jakarta Toys Fair, yang semakin memperkuat eksistensi toys art di Indonesia.
Kean Eric menekankan bahwa toys art lebih dari sekadar mainan.
“Ini adalah karya seni. Toys art bukan untuk Gen Z saja, melainkan untuk semua kalangan yang menghargai seni dan kreativitas. Toys art adalah seni yang dapat dikoleksi, dan itu yang membuatnya berbeda dengan produksi massal biasa,” tegasnya.