Demo Polda Kalbar, FPRK Ketapang Desak Penuntasan Kasus Dugaan Korupsi Food Estate Teluk Keluang

FPRK Ketapang demo Polda Kalbar minta usut kasus dugaan korupsi
Sumber :
  • Ngadri/siap.viva.co.id

Siap – Front Perjuangan Rakyat Ketapang (FPRK) menggelar aksi demo mengawal sejumlah kasus dugaan korupsi yang terjadi di bawah kepemimpinan Bupati Ketapang , Kalimantan Barat di Polda Kalbar di Jalan Ahmad Yani, Pontianak Tenggara, pada Kamis 3 Oktober 2024.

Polda Kalbar Ungkap TPPO, 25 Orang Ditangkap

Tiga penanganan proyek yang menjadi prioritas pengawalan oleh FPRK adalah pembangunan food Estate Teluk Keluang , Kasus dugaan korupsi Rumah Sakit Pratama Sandai dan penanganan kasus dugaan korupsi Jalan Pelang senilai Rp56 Milyar.

Dari pantauan dilapangan siap.Viva.co.id para pengunjuk rasa mendatangi Polda Kalbar dengan berjalan kaki dari Bundaran Tugu Digulis Untan dan membawa sejumlah poster dan satu unit mobil pick-up dan alat peraga toa.

DAD Hukum Adat Ngarumaya Perusak dan Pemasang Pamabankng di Desa Durian Kubu Raya

Setelah menyampaikan aspirasi sekitar 10 menit dan membacakan tuntunan aksi, lantas 5 perwakilan pengunjuk rasa naik ke ruang Ditkrimsus Polda Kalbar untuk menyerahkan data proyek Food Estate Teluk Keluang kepada penyidik.

Ketua Front Perjuangan Rakyat Ketapang (FPRK) Ketapang Isa Ansari mengatakan, mendesak Polda Kalbar untuk mengusut tuntas penanganan kasus dugaan korupsi pembangunan proyek Food Estate Teluk Keluang yang telah menelan biaya cukup banyak namun tidak bermanfaat.

Polda Kalbar Tegaskan Kasus Dugaan Korupsi BP2TD Mempawah Masih Terus Berlanjut

"Saya mendukung Polda Kalbar untuk mengusut tuntas penanganan kasus dugaan korupsi proyek pembangunan Food Estate Teluk Keluang , proyek rumah sakit Pratama Sandai dan pembangunan jalan Pelang yang menelan anggaran hingga Rp56 milyar.

Isa Ansari meminta kepada Polda kalbar mengusut tuntas kasus dugaan koruspsi tersebut hingga ke akar- akarnya dan tidak mau lagi mendengar kasus tersebut hilang begitu saja seperti penanganan kasus korupsi sebelumnya.

Halaman Selanjutnya
img_title