Sosialisasikan Supian Suri dan Chandra Rahmansyah Anggota DPRD Kota Depok Sebar 2.600 Baliho

Anggota DPRD Kota Depok Sebar 2.600 Baliho Supian Suri
Sumber :
  • istimewa

Siap –Tim pemenangan pasangan Calon Walikota dan Calon Wakil Walikota Depok, Supian Suri-Chandra Rahmansyah yang terdiri oleh para Anggota DPRD Terpilih Dapil Cilodong dan Tapos tidak berpangku tangan.

Sampah dan Macet di Depok Semrawut Pemkot Tak Punya Solusi?, Supian Suri Siap Selesaikan

Para wakil rakyat tersebut tak hanya mendukung pasangan Supian Suri dan Chandra Rahmansyah untuk maju dalam Pilkada Depok mendatang, akan tetapi juga turut bergerak melakukan sosialisasi untuk menarik  hati masyarakat dalam mewujudkan perubahan Kota Depok.

Salah satunya dari Anggota DPRD Kota Depok Terpilih Fraksi Partai Gerindra, H Hamzah mengungkapkan, sepulu anggota dewan terpilih dapil Cilodong dan Tapos dari Koalisi Perubahan Depok Maju semakin massif melakukan sosialisasi ke warga Depok.

LS Vinus Rilis Hasil Survei Pilkada Depok: Supian Suri Unggul, Petahana Bukan Lawan Berat?

“Alhamdulilah, kami (dewan) semakin solid, bergerak sama-sama pasang banner, baliho sampai pamflet Supian dan Chandra di berbagai pelosok di Kecamatan Cilodong dan Tapos. Semua sudah kita bombardir,” ujar H Hamzah.

H Hamzah menjelaskan, ada 2.600 alat sosialisasi pasangan Supian Suri dan Chandra Rahmansyah yang di pasang di sudut-sudut Kota Depok Diantaranya, 1mx3m spanduk  sebanyak : 500 titik, 1m x 2m spanduk 2000 titik, dan 2m x 3m baliho 100 titik.

Supian Suri Unggul dari Petahana di Survei LS Vinus, PKB: Gelombang untuk Perubahan Depok Lebih Maju

Sekretaris DPC Partai Gerindra Kota Depok tersebut menegaskan, hal itu sebagai upaya untuk menjelaskan kepada masyarakat terkait niat untuk menghadirkan perubahan yang nyata bagi Kota Depok.

“Kami bukan hanya pasang spanduk atau baliho ya, tapi juga merangsek menjelaskan soal visi dan misi pak Supian Suri dan pak Chandra,” ungkapnya.

Halaman Selanjutnya
img_title