Laksa Betawi, Makanan Khas yang Mulai Jarang Ditemui

Biasanya laksa Betawi menggunakan ketupat dengan isian
Sumber :
  • Dok/jakarta.go.id

Namun, hal ini bukan suatu keharusan. Tergantung selera masing-masing. Mengolah laksa Betawi gampang-gampang susah.

Lama Dipendam, Ternyata Ini Alasan Roger Danuarta Masuk Islam

Bumbunya sederhana, terdiri dari kunyit, lengkuas, sereh, daun salam, daun jeruk, jahe, jintan, lada, temu kunci, serta udang rebon secukupnya. Semua bumbu dihaluskan dengan lumpang lalu ditumis dan dicampur dengan santan cair.

Laksa Betawi terkenal dengan citarasa yang gurih, segar, dan nikmat disajikan hangat-hangat. Laksa Betawi bisa disajikan dengan nasi atau lontong. Ada dua tipe laksa yaitu laksa asam dan laksa kari.

Bukan Kuliner Biasa, Soto Ternyata Bisa Jadi Obat, Lho!

Laksa asam adalah laksa dengan kuah ikan yang asam dicampur dengan mie. Laksa kari adalah sup berkuah santan yang dicampur dengan mi atau bihun. Berbagai varian laksa kari menggunakan bahan utama tahu, potongan daging, ikan, udang, kerang, dan ayam.

Istilah laksa kari banyak digunakan di Kuala Lumpur dan Singapura. Di Indonesia laksa kari sangat populer tetapi orang menyebutnya dengan 'laksa' saja.

Bukan Jawara Garut, Ini Sosok yang Pernah Bikin Hercules Mundur saat Duel

Variasi laksa kari juga cukup banyak misalnya laksa Betawi, laksa Bogor, dan laksa Palembang. Semuanya menggunakan kuah santan, hanya saja ada perbedaan dalam penggunaan beberapa bumbu dan isi.

Dilansir dari jakarta.go.id, Laksa Betawi konon berasal dari daerah Cibinong, tempat di mana bermukim warga keturunan Tionghoa Betawi, yang kemudian menjadi populer dengan nama laksa Betawi.

Halaman Selanjutnya
img_title