Posisi Tuchel Terancam, Bayern Munchen Bidik Xabi Alonso Sebagai Pengganti
- Istimewa
Siap –Kursi pelatih Thomas Tuchel dikabarkan tengah terancam lantaran sederet hasil minor yang didapat oleh Bayern Munchen belakangan ini.
Bahkan, beredar rumor, Manajemen klub kini mulai mengincar Xabi Alonso sebagai suksesor pelatih selanjutnya.
Posisi Tuchel kini berada dalam tekanan di klub raksasa Jerman tersebut, saat mereka tertinggal lima poin di belakang Bayern Leverkusen yang dilatih oleh Alonso dalam perburuan gelar Bundesliga, dan kalah 1-0 dari Lazio di leg pertama Liga Champions.
Sementara disisi lain, Xabi Alonso telah memberikan kinerja yang luar biasa di Leverkusen, membawa mereka ke posisi teratas di Liga Jerman, dan ia telah digosipkan dengan kuat sebagai calon pengganti Jurgen Klopp di Liverpool.
Melansir laporan The Times, Bayern Munchen akan bergabung dalam perlombaan untuk mendapatkan jasa Alonso, dengan waktu Tuchel di klub terlihat semakin terancam di musim panas menyusul hasil yang didapat mereka musim ini.
Beberapa hasil buruk yang didapat Bayern di awal musim adalah mereka tersingkir lebih awal di DFB-Pokal, dan harus berjuang keras di kompetisi Bundesliga dan Liga Champions.
Jika The Bavarians mengakhiri musim tanpa trofi, musim pertama Tuchel sebagai pelatih Bayern akan dianggap sebagai kegagalan dengan standar klub yang terkenal tinggi.
Tak dipungkiri, jasa Alonso sangat diminati, dengan Liverpool juga sedang mencari manajer baru saat Klopp meninggalkan Anfield di akhir musim setelah sembilan tahun berkuasa di klub tersebut.
Pelatih asal Spanyol ini sangat mengenal The Reds, karena ia pernah menjadi pemain di Anfield dari tahun 2004 hingga 2009. Namun ia juga pernah menjadi pemain Bayern Munchen antara tahun 2014 hingga 2017, yang dapat memperumit keadaan.
Bayern asuhan Tuchel akan berusaha untuk mengatasi kekecewaan atas kekalahan di Liga Champions dari Lazio dalam pertandingan liga melawan VfL Bochum dan RB Leipzig dalam beberapa pekan mendatang.