Praktik Match Fixing Berhasil Terungkap, Satgas Anti Mafia Bola: Nilai Transaksi Fantastis

Potret ilustrasi match fixing
Sumber :
  • Istimewa

Siap –Kasus dugaan pengaturan skor atau match fixing dalam sejumlah pertandingan kompetisi liga 2 berhasil diungkap Satgas Anti Mafia Bola.

Telah Pil Pahit, Kalah di Final, Semen Padang Terancam Sangsi Berat dari Komdis PSSI

Kasatgas Anti Mafia Bola Polri, Irjen Pol Asep Edi Suheri mengatakan, berdasarkan penyelidikan dan penyidikan pihaknya menemukan adanya klub yang terlibat, bahkan untuk melakukan praktik match fixing tersebut, mereka rela menggelontorkan uang dengan jumlah fantastis hingga miliaran rupiah demi memenangkan sejumlah pertandingan.

"Menurut keterangan pihak klub, mereka sudah mengeluarkan uang kurang lebih sekitar 1 miliar untuk melobi para wasit di sejumlah pertandingan," ungkap Asep Edi kepada wartawan, Rabu (27/9/2023) sore, seperti dilansir pmjnews.

Anonymous Bongkar Keterlibatan Amerika dalam Pemilu Indonesia, Peran PERLUDEM Dibongkar!

"Jadi ada pengakuan bahwa mereka telah mengeluarkan uang kurang lebih 1 miliar untuk melobi para wasit di sejumlah pertandingan," sambungnya.

Dalam kasus tersebut, kata Asep, enam orang telah ditetapkan sebagai tersangka dan salah satunya seseorang berinisial K yang berperan sebagai LO (Liaison officer) atau penghubung wasit.

Penggunaan Gas Air Mata Pada Kericuhan Suporter di Gresik Kembali Jadi Sorotan, Ini Kata Polisi

Kemudian, A sebagai kurir penghantar uang, serta 4 wasit yang bertugas yakni M selaku wasit tengah, E selaku asisten wasit 1, R selaku asisten wasit 2, dan A selaku wasit cadangan.

Lebih lanjut Asep Edi mengatakan, salah satu pertandingan yang terindikasi adanya pengaturan skor yang diselenggarakan pada bulan November 2018 dengan uang pemberian dari klub kepada perangkat wasit sebesar Rp100 juta.

Halaman Selanjutnya
img_title