Viral Soal Putusan Hakim Erintuah Damanik Bikin Politisi PDIP Muak, Bongkar dan Cekal ke Luar Negeri
- Istimewa
Siap –Gregorius Ronald Tannur pelaku kasus penganiayaan hingga menyebabkan korban tewas yang divonis bebas oleh Pengadilan Negeri Surabaya terus menjadi sorotan publik.
Bahkan kekinian, beredar kabar bahwa Gregorius Ronald Tannur berencana bakal keluar negeri, karenanya, Anggota DPR RI Fraksi PDI P Rieke Diah Pitaloka mendesak agar ada pencekalan terhadap yang bersangkutan.
"Kami berharap juga mendapatkan dukungan untik adanya pencekalan terhadap Gregorius Ronald Tannur sampai kasus ini benar benar terang benderang pada putusan kasasi di Mahkamah Agung," ujar Rieke di Ruang Rapat Komisi III DPR RI seperti dikutip dari VIVA Selasa 30/7/2024.
Rieke menegaskan bahwa hal tersebut dilakukan karena pihaknya mendengar mendengar adanya informasi soal rencana Gregorius Ronald Tannur pergi ke luar negeri.
"Kami mengkhawatirkan adanya informasi tersebut, saya tidak tahu benar atau tidak, tapi lebih baik kita melakukan antisipasi," kata Rieke.
Tak hanya itu, Rieke juga sebelumnya sempat bersuara keras terkait hal tersebut melalui akun media sosial TikTok miliknya.
Ia mengatakan bahwa dirinya muak dan kaget tentang adanya pemberitaan soal vonis bebas Gregorius Ronald Tannur.