Ramai Disorot, Wawalkot Depok Endingnya Puji Habis Sandi Damkar: Terimakasih Ya

Wawalkot Depok, Imam Budi Hartono dan Sandi Damkar
Sumber :
  • Istimewa

Siap – Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono alias IBH mendadak menarik ucapannya yang mempermasalahkan etika petugas Damkar bernama Sandi Butar Butar

Petani Murka Alat Kampanye Petahana Depok Rusak Pohon: Jangan Kasih Contoh Lawan Aturan

Yup, alih-alih menghukum atau memberikan sanksi, Imam kini malah berbalik memuji Sandi atas sikap kritisnya terkait persoalan pada perlengkapan Dinas Damkar Depok. 

"Saya ucapkan terima kasih ya kepada Bang Sandy yang sudah memberitahu kepada kami, baik di media sosial maupun lewat surat ya," tutur Imam pada Jumat, 26 Juli 2024.

Komentar Menohok Adi Kumis soal Motor Dishub di Acara Petahana Depok

Bahkan menurut IBH, apa yang disampaikan oleh petugas padam Damkar itu sudah ditanggapi Pemerintah Kota (Pemkot) Depok. 

"Kami sudah tanggapi ya, Insya Allah penjelasannya dari Kepala Dinas Pemadam Kebakaran, bang Adnan (Adnan Mahyudi)," tuturnya

Begini Dalih Pejabat Depok soal Motor Dishub di Acara Petahana

Politisi PKS itu juga mengatakan, jika anggaran pemeliharaan tidak ada, maka pemerintah akan mengajukan ke pos anggaran biaya tidak terduga atau BTT ketika dibutuhkan akselerasi, atau dari anggaran biaya tambahan (ABT).

"Kami akan evaluasi, dan saya juga biasa ketemu dengan teman-teman untuk bisa menyampaikan hal-hal yang biasa mereka jadi temuan, kaya misalkan saya ketemu dengan teman-teman guru-guru," katanya.

Halaman Selanjutnya
img_title