Tepis Sukolilo Sarang Bandit, Pj Bupati Pati Ini Ternyata Punya 25 Aset Properti Plus 17 Kendaraan
- Istimewa
Siap – Pj Bupati Pati, Henggar Budi Anggoro ikut menjadi sorotan usai menepis isu Sukolilo sebagai sarang bandit. Seperti apa ulasannya? Yuk simak.
Sebagaimana diketahui, kawasan Sukolilo Kabupaten Pati mendadak jadi sorotan imbas tewasnya bos rental mobil.
Korban dikeroyok sejumlah warga Sukolilo lantaran dituduh maling.
Dari hasil penyelidikan terungkap, rupanya itu adalah mobil korban yang tak kunjung di kembalikan.
Mencengangkannya lagi, polisi yang merazia kawasan tersebut menemukan banyak kendaraan bodong.
Kasus ini viral di media sosial, hingga banyak warganet yang menyebutnya sebagai sarang bandit.
Namun hal itu ditepis oleh Pj Bupati Pati Henggar Budi Anggoro. Alhasil, ia pun ikut jadi sorotan publik.
Bahkan, kekinian publik dibuat penasaran dengan nilai harta kekayaan yang dimilikinya. Lantas berapa nilainya?
Dikutip dari laman LHKPN KPK periode 2023, dalam laporan ini ia tercatat sebagai Kepala Dinas Perhubungan.
Dalam laporan ini, ia tercatat memiliki 25 aset berupa tanah dan bangunan yang tersebar di Semarang, dan Kendal senilai Rp8.985.046.400.
Kemudian ia tercatat memiliki 17 aset kendaraan senilai Rp1.410.950.000.
Harta bergerak lainnya Rp53.250.000.
Kas dan setara kas Rp1.630.224.287.
Lalu harta lainnya Rp529.500.000.
Dengan demikian total harta kekayaan Pj Bupati Pati dalam laporan ini mencapai Rp12.608.970.687.