Jadi Gubernur Terkaya di Indonesia Berikut Harta Kekayaan Sherly Tjoanda yang Tembus Hingga Rp 709 Miliar

Potret Sherly Tjoanda
Sumber :
  • viva.co.id

Siap –Presiden Prabowo Subianto hari ini resmi melantik 961 kepala daerah yang terpilih dalam Pilkada Serentak 2024 di Istana Negara, Jakarta, salah satunya Sherly Tjoanda yang menjadi Gubernur Maluku Utara.

Eks Gubernur Jabar Ridwan Kamil soal Dugaan Korupsi BJB: Jauhi Pikiran Berburuk Sangka

Sherly Tjoanda maju menjadi Cagub Malut menggantikan sang suami Benny Laos yang meninggal dunia dalam kecelakaan perahu cepat pada 12 Oktober 2024.

Melansir dari laman elhkpn.kpk.go.id, Sherly Tjoanda menyampaikan laporan harta kekayaan penyelenggara negara (LHKPN) pada 16 Oktober 2024.

Sempat Heboh Dikabarkan Menghilang Usai Rumahnya Digeledah KPK, RK Akhirnya Buka Suara, Ngaku Ada di.......

Dalam LHKPN yang dilaporkan ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Gubernur Malut periode 2025-2030 tersebut diketahui memiliki harta mencapai Rp 709 miliar. Dengan jumlah harta sebanyak itu, Sherly Tjoanda menjadi Gubernur terkaya di Indonesia.

Adapun harta yang dimiliki Sherly Tjoanda terdiri dari harta bergerak dan harta tidak bergerak. Untuk harta tidak bergerak, wanita kelahiran 8 Agustus 1984 tersebut  memiliki tujuh bidang tanah dan bangunan yang berada di wilayah Manado, Ambon, dan Morotai dengan total mencapai Rp 201 miliar.

Mengejutkan, RK Dikabarkan Menghilang dan Sulit Dihubungi Usai Rumahnya Digeledah KPK, Benarkah?

Sedangkan untuk harta bergerak, Sherly Tjoanda mempunyai sebuah motor Kawasaki, dan tiga mobil bermerek Lexus, Toyota Alphard, dan Hummer Jeep.

Jumlah harta bergerak itu senilai Rp 7 miliar. Ibu tiga anak ini diketahui mempunyai harta bergerak lainnya senilai Rp 37 miliar.

Halaman Selanjutnya
img_title