Balasan Menohok Hotman Paris ke Rocky Gerung: Di Situlah Kelemahan Kalian

Hotman Paris vs Rocky Gerung
Sumber :
  • Istimewa

SiapPengacara kondang, Hotman Paris sedang terlibat perseteruan dengan pengamat politik, Rocky Gerung.

Respon Penyataan Megawati Soal Kongres PDIP, Rocky Gerung: Masuk Akal

Keduanya bahkan saling sindir di media sosial.

Rocky Gerung menilai cincin Hotman Paris lebih berkilau dari otak si pengacara asal Sumatera Utara tersebut.

Pengacara Tegaskan Kasus Perusakan Alat Peraga Adat Dayak Pamabankng Fakta Bukan Hoaks

Tak terima dengan omongan Rocky, Hotman pun melontarkan balasan yang cukup menohok. 

"Hai Rocky Gerung, kau menuduh berlian saya lebih tajam dari otak saya. Yang benar berlian saya lebih tajam dari otak kamu, bahkan otak saya lebih tajam dari otak kamu," kata Hotman Paris. 

Eks Menteri Kominfo Budi Arie Disorot soal Dugaan Judi Online, Begini Reaksi Rocky Gerung

Pengacara yang dikenal dekat dengan banyak selebriti itu juga menjawab tudingan Rocky Gerung tentang sidang MK soal sengketa Pilpres 2024.

"Kamu menyebutkan di podcast agar hakim MK minta memutus berdasarkan ilmu sosiologi. Kau tahu nggak, bahwa salah satu tuduhan utama dari 03 adalah bahwa Jokowi melakukan nepotisme melanggar hukum dengan membeli suara rakyat dengan bansos, itu kan perlu pembuktian hukum, pembuktian hukum acara," jelasnya.

Menurut Hotman, itu tidak bisa dengan sosiologi, harus berdasarkan fakta.

"Makannya gara-gara pendapat kau lah Mulia Lubis lawyernya 03 hanya membawa ahli agama etika, bagaimana bisa membuktikan adanya perbuatan melawan hukum dengan jual beli suara? Di situlah kelemahan kalian yang utama," tuturnya.

Karena, lanjut Hotman, Rocky Gerung kerap mencampuri hal yang bukan bidangnya.

"Kamu hanya ilmu filsafat, ilmu ini bukan bidang kamu. Ingat, membuktikan adanya perbuatan melawan hukum harus ada saksi fakta," tegasnya.