Anies Baswedan Bikin Heboh Janji Manis untuk Ojol di 2024, BPJS Langsung Dijamin

Ilustrasi ojol
Sumber :
  • Istimewa

Siap –Capres nomor urut satu, Anies Baswedan, kembali mencuri perhatian dengan janji menjanjikan kepada para pengemudi ojek online (ojol) di Indonesia. 

Sejumlah Mantan Gubernur DKI Jakarta bakal Hadiri Kampanye Akbar Pramono-Rano, Siapa Saja Mereka?

Dalam pernyataannya di Banten pada Kamis, 21 Desember 2023, Anies menyatakan komitmennya untuk memberikan jaminan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan kepada para pengemudi ojol.

Namun dengan syarat—janji ini akan diwujudkan jika dirinya berhasil memenangkan pilpres 2024.

Relawan Abdi Rakyat Gelar Senam bersama di Tanah Merah untuk Dukung Ridwan Kamil - Suswono di Pilkad

"Jadi kita nanti siapkan regulasi yang haruskan ada BPJS Ketenagakerjaan untuk para pengemudi ojol di seluruh Indonesia. Sehingga, ada jaminan ketika terjadi kecelakaan," ungkap Anies kepada wartawan.

Anies mempertegas bahwa pengemudi ojol termasuk dalam sektor informal yang juga berhak mendapatkan perlindungan. 

25.375 Petugas Pemilu di Depok Sudah Terjamin BPJS Ketenagakerjaan, Ini Sederet Manfaatnya

Dalam penjelasannya, Anies mengungkapkan pengalamannya ketika menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta, di mana ia memberikan jaminan BPJS Kesehatan untuk seluruh warga Jakarta.

"Di Jakarta itu banyak orang-orang bekerja secara informal. Seperti contoh ketua RT, ketua RW, mereka itu bekerja untuk publik. Tapi ketika dalam bertugas alami kecelakaan, siapa yang bantu ringankan biayanya? Enggak ada. Kami di Jakarta berikan mereka BPJS jaminan kesehatan," tambah Anies.

Halaman Selanjutnya
img_title