Polisi Geledah Kamar Apartemen Eks Ketua KPK Firli Bahuri, Apa yang Dicari?
- Istimewa
Siap – Direskrimsus Polda Metro Jaya menggeledah salah satu kamar apartemen yang diduga milik eks Ketua KPK, Firli Bahuri di kawasan Dharmawangsa, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada Selasa, 5 Desember 2023.
Sejumlah kendaraan operasional Dirkrimsus Polda Metro Jaya tampak masuk ke area apartemen yang diduga milik mantan Ketua KPK, Firli Bahuri.
Namun sayangnya, proses penggeledahan tak bisa diliput oleh awak media karena akses yang terbatas dan hanya bisa sampai di depan gerbang apartemen.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi dari pihak kepolisian terkait penggeledahan di apartemen tersebut.
Sebagaimana diketahui, mantan Ketua KPK, Firli Bahuri telah ditetapkan sebagai tersangka atas kasus dugaan pemerasan terhadap eks Mentan Syahrul Yasin Limpo (SYL).
Sementara itu, Firli sendiri saat ini tengah menjalani pemeriksaan oleh Dewan Pengawas KPK.
Sebelumnya, tim penyidik melakukan penggeledahan di kediaman mantan Ketua KPK, Firli Bahuri. Hal ini dilakukan terkait laporan atas dugaan kasus pemerasan terhadap eks Mentan, Syahrul Yasin Limpo (SYL).