Trump Telepon Presiden Prabowo, Begini Katanya

Kolase Prabowo dan Trump
Sumber :
  • Istimewa

Siap – Presiden terpilih Amerika Serikat (AS), Donald Trump menyebut Presiden Prabowo Subianto sebagai sosok yang luar biasa. Pujian itu terekam dalam percakapan telepon antara keduanya yang diunggah di akun Instagram pribadi @prabowo, Ahad (10/11) malam WIB.

Menteri BUMN bakal Rombak Direksi dan Komisaris BUMN, Ini Alasannya

"Apa yang Anda lakukan di Indonesia sangat baik. Saya bangga dengan Anda. Luar biasa," kata Trump seperti dikutip, Selasa 12 November 2024.

Pada kesempatan tersebut, Trump juga menyanjung kemampuan berbahasa inggris Prabowo. Ia menilai Prabowo memiliki kualitas pribadi yang tidak dimiliki banyak orang.

Lembaga Kajian Nawacita Ungkap Cara RI Keluar dari Krisis Likuiditas Akibat Rusia vs Ukraina

"Luar biasa apa yang Anda perbuat, luar biasa. Anda sangat dihormati. Anda adalah orang yang sangat dihormati dan saya mengakui itu. Itu tidak mudah," katanya.

"Terima kasih, Pak," jawab Prabowo.

Legislator Gerindra Pastikan Supian-Chandra Geber Revolusi Putih di Kota Depok

Melalui percakapan itu, Prabowo juga menyampaikan sukacita atas terpilihnya Trump sebagai presiden terpilih AS. Ia juga mengutarakan keingingannya untuk langsung mengucapkan selamat kepada Trump.

"Apabila memungkinkan, saya ingin menghampiri Anda secara langsung di mana pun Anda berada untuk memberikan ucapan selamat secara langsung," tandasnya.

Adapun Prabowo saat ini sedang berada di AS untuk memenuhi undangan pertemuan Presiden AS Joe Biden. Ini merupakan kunjungan perdana Prabowo sebagai presiden ke AS.