Viral Guru Honorer Ditahan Gegara Diduga Aniaya Anak Polisi di Konawe, Begini Kronologinya

Potret viral guru honorer di Konawe Sulteng
Sumber :
  • Istimewa

Semua bermula Supriyani menghampiri siswa berinisial D (6) dalam ruang kelas 1 A untuk memberikan teguran.

Terungkap, Ternyata Begini Fakta Berita Viral Soal MinyakIta yang Tak Sesuai Antara Label dan Isi, Harganya.....

Supriyani juga diduga melakukan kekerasan fisik kepada D. Ia memukul badan D dengan gagang sapu ijuk.

“Kejadian terjadi pada Rabu (24/4/2024) di sekolah, saat korban bermain dan pelaku datang menegur korban hingga melakukan penganiayaan,” kata Febry sepeeti dikutip Selasa 23/10/2024.

Asisten Pelatih Timnas Indonesia Kaget! Pengalaman Unik Alex Pastoor Saat Nonton Liga 1

Lebih lanjut Febry megatakan ibu D mendapati adanya luka di paha sang anak Kamis (25/4/2024) sekitar pukul 10.00.

D mengaku kepada ibunya luka tersebut karena dirinya terjatuh saat bermain di sawah bersama ayahnya, Aipda WH yang berstatus sebagai Kanit Intel Polsek Baito.

Nikita Resmi Ditahan, Polisi Dinyinyirin Warganet, Kenapa Penegak Hukum Ini?

Ibu D lantas menanyakan kepada suami perihal luka tersebut.

Aipda WH pun membantah D terjatuh dan akhirya, D mengaku telah dipukul oleh gurunya. Pada Jumat (26/4/2024), sekitar pukul 13.00 wita, Aipda WH melaporkan kejadian itu ke Kepolisian Sektor (Polsek) Baito.

Halaman Selanjutnya
img_title