Syngenta Luncurkan Produk Khusus Penangkal Hama, Petani Auto Sumringah

Petani penasaran dengan produk Syngenta
Sumber :
  • Istimewa

Siap – November hingga Maret dinilai cocok untuk bertanam. Karena pada periode tersebut adalah musim hujan, di mana ketersediaan air cukup tinggi. Nah terkait itu, Syngenta punya produk khusus loh. Apa itu? Simak ulasan berikut ini.

Presiden Prabowo bakal Hapus Utang Petani Total Rp 8,3 Triliun

Sebagaimana diketahui, perubahan iklim yang terjadi telah mengakibatkan banyak pihak, khususnya kaum petani sulit memprediksi datangnya musim hujan, dan kemarau.

Kondisi ini tentu mengganggu musim tanam yang akan berakibat pada produksi pangan nasional.

Jalan Pulang Seorang Maya Stolastika, Petani Milenial Hidupkan Pertanian Desa

Padahal, menurut laporan United States Department of Agriculture (USDA), Indonesia menjadi produsen beras terbesar keempat di dunia, sekaligus nomor satu di Asia Tenggara dengan estimasi produksi 34,6 juta metrik ton pada musim 2022/2023.

Produksi ini diharapkan terus meningkat sehingga dapat mencukupi kebutuhan dalam negeri bahkan ekspor.

Heboh Fenomena Kampung Live Streaming, Netizen: Negara Ini Bakal Bubar Sebentar Lagi?

Salah satu yang dapat mempengaruhi peningkatan produktivitas padi diantaranya adanya serangan organisme pengganggu tanaman (OPT) seperti tikus, wereng batang coklat, blas, hawar daun, hingga hama penggerek batang.

Dari semua OPT tersebut, hama penggerek batang padi kuning masih menjadi hama utama terutama di Pulau Jawa, Sumatra, dan Sulawesi.

Halaman Selanjutnya
img_title