Fakta di Balik Fitur AI Galaxy Z Fold6 Ada Tangan Dingin Orang Indonesia Ciptakan Listening Mode
- istimewa
Yanuar Rahman selaku Software Platform Group Head, Samsung R&D Institute Indonesia mengungkapkan untuk memahami pengguna Galaxy smartphone, pihaknya menemukan tingginya pembicaraan di 7 kategori utama yaitu ekonomi, kesehatan, psikologi, AI, sejarah, lingkungan, dan politik.
Lebih lanjut, Yanuar Rahman menjelaskan, tenaga ahli muda di bidang AI yang bergabung di SRIN mengadaptasi kategori tersebut ke dalam konteks Bahasa Indonesia.
Tak hanya itu, SRIN juga menambahkan kategori agama atau kepercayaan (religion), berdasarkan pemahaman tentang kebutuhan pengguna di Indonesia.
“Selain para ahli di bidang AI, SRIN juga melibatkan tim Linguistic Expert yang juga bekerjasama dengan tenaga ahli AI Samsung di pusat Korea untuk mengkurasi knowledge model yang telah dikumpulkan dan memastikan terjemahan di fitur Listening Mode semakin dipahami konteksnya,” imbuhnya.