Rumah di Depok Disatroni Perampok, Korban Alami Rudapaksa

Ilustrasi Perampokan Korban di Rudapaksa Pelaku
Sumber :
  • Ilustrasi

Siap – Seorang ibu rumah tangga berinisial Y (36) mengalami kejadian aksi tindakan kriminal dirumahnya di kawasan Pancoran Mas, Depok.

Polisi Tangkap Rampok Berkapak Rudapaksa Wanita di Depok Ditangkap Saat Jual Narkoba

Korban menjadi korban perampokan disertai pemerkosaan oleh seorang pria tak dikenal pada Sabtu (15/3/2025) dini hari.

Peristiwa keji tersebut terjasi bermula saat korban sedang tertidur pulas di kamarnya sekitar pukul 01.30 WIB. Tiba-tiba, korban terbangun karena selimutnya ditarik paksa.

Depok Heboh Lagi, Ada Kejadian Bikin Geleng geleng Kepala di Sawangan, Bukan Pencurian atau Perampokan, Tapi.....

Betapa terkejutnya korban saat melihat seorang pria tak dikenal sudah berada di dalam kamarnya sambil membawa kapak.

"Ketika korban masuk ke dalam kamar untuk tidur, namun saat korban sedang tidur, korban kaget setelah mengetahui dan melihat pelaku yang sudah berada di dalam kamar menarik selimut yang digunakan korban," kata Kasubdit Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya, Ressa Fiardi Marasabessy kepada wartawan, Selasa (18/3/2025).

Terungkap, Ternyata Begini Kronologis Turis Perempuan Asal Israel Diperkosa Ramai-ramai di India

Korban yang ketakutan diancam akan dibunuh jika berteriak. Pelaku kemudian melancarkan aksi bejatnya dengan memperkosa korban. Setelah itu, pelaku mengambil telepon genggam milik korban yang berada di kasur.

"Korban sempat diancam akan dibunuh jika korban berteriak, dan setelah korban menuruti perintah pelaku kemudian pelaku melakukan pemerkosaan terhadap korban, dan pelaku sempat mengambil handphone korban yang berada di kasur," ujar Ressa.

Halaman Selanjutnya
img_title