Janjikan Perubahan untuk Depok, Chandra: Tidak Ada Lagi yang Nyogok Demi Sekolah
Kamis, 29 Agustus 2024 - 12:14 WIB
Sumber :
- siap.viva.co.id
Supian-Chandra di Pilkada Depok
Photo :
- siap.viva.co.id
Selain itu, sosok yang dikenal sebagai Tim Ahli Wantimpres ini juga sempat menyinggung isu intoleran.
"Kita yang merasakan Depok yang intoleran. Setuju? Mau kita lanjutkan atau kita rubah?" tanya Chandra.
Baca Juga :
Menelisik Kiprah Bawaslu Depok di Pilkada 2024
"Berubah," jawab massa pendukung kompak.
"Karena saya, kami adalah kita. Dan kami ingin perubahan di Kota Depok agar menjadi Kota Depok yang maju," tegasnya.
Lebih lanjut dirinya mengungkapkan, bahwa kedepan Depok maju adalah kota yang memiliki sumber daya manusia berkualitas.
"Oleh karenanya, ingat catat semua. Kami akan perjuangkan kuliah gratis untuk seluruh masyarakat Depok. Setuju? Kuliah gratis untuk seluruh masyarakat depok."
Halaman Selanjutnya
Kemudian ia juga menegaskan jika terpilih di Pilkada, maka tak ada lagi anak putus sekolah di Kota Depok.