Punya Mobil Mewah dan Pistol, Berapa Harta Kekayaan Dino Renaldy Si Koboi Pengadilan Depok?

Dino Renaldy (baju merah) koboi pengadilan di Depok
Sumber :
  • siap.viva.co.id

Usut punya usut, aksi brutal Dino Revaldy sang koboi pengadilan itu terjadi lantaran diduga tak terima bangunan liar miliknya yang berdiri di lahan fasilitas sosial dan fasilitas umum (fasos fasum) ditegur warga.

KPK Sorot Anggaran Fantastis KPU Depok di Balik Ancaman Golput

Adapun lokasinya berada di kawasan Bojongsari, Kota Depok, Jawa Barat. Korbannya adalah Rastono, petugas keamanan asrama yatim piatu tak jauh dari rumah Dino. 

Nah menurut informasi yang beredar, Dino Revaldy dikabarkan memiliki beberapa rumah dan mobil jenis Toyota Foxy yang harga sekira Rp 600 juta-an.

Terseret Dugaan Korupsi, Eks Gubernur Kalbar Sutarmadji Punya 26 Aset Tanah, Segini Utangnya

Mobil itu sempat ia gunakan ketika mendatangi Polsek Bojongsari untuk menjalani pemeriksaan.

Lantas berapakah nilai harta kekayaan sang koboi pengadilan tersebut?

Berikut Harta Kekayaan Eks Gubernur Kalbar Sutarmidji, Tanah dan Bangunan Mendominasi

Berdasarkan hasil penelusuran siap.viva.co.id melalui laman LHKPN KPK, laporan atas nama Dino Renaldy pegawai PN Depok belum terlihat sejak periode 2018 hingga 2023.