5 Jurus Jitu Dongkrak Swasembada Pangan Ala JHL Foundation
- Istimewa
Siap – Pangan adalah kebutuhan dasar yang harus dipenuhi. Kecukupan jumlah dan kecukupan gizi berperan dalam membentuk kualitas sumber daya manusia (SDM).
Terkait hal itu, kewajiban negara untuk memenuhi hak warganya adalah mutlak. Sehingga segala upaya dipergunakan untuk mencukupinya.
Tak heran jika negara memberi ruang partisipasi bagi warga negara yang mampu dan memiliki komitmen untuk turut serta dalam pembangunan ini.
Namun tentu saja, untuk dapat mewujudkan kemandirian pangan, butuh solusi jitu dan peran serta banyak pihak.
Salah satunya seperti yang dilakukan JHL Merah Putih Kasih, atau JHL Foundation. Yayasan tersebut fokus mengembangkan kemampuan dalam swasembada pangan di Indonesia.
Founder Yayasan JHL Foundation, Jerry Hermawan Lo mengungkapkan, sumber daya alam yang dimiliki Indonesia melimpah.
Menurutnya, ada lima pilar yang diperlukan agar Indonesia semakin kuat dalam pengelolaan swasembada pangan.