Lantang Bahas Soal Sweeping Habaib, Habib Bahar: Datang Secara Jantan, Jangan Pake Istilah Pribumi

Potret Habib Bahar bin Smith
Sumber :
  • Istimewa

Habib Bahar kemudian menantang, pihak yang hendak melakukan aksi sweeping itu untuk langsung menemuinya secara jantan.

Fantastis, Habib Bahar Hadiahi Istri Mobil Mewah saat Ulang Tahun, Berapa Harganya?

"Nggak usah jauh-jauh, datang aja ke Pondok Pesantren Tajul Alawiyyin Desa Pabuaran, Kecamatan Kemang, Bogor. Sweeping Bahar bin Smith," tantangnya.

"Jadi jangan kalian bikin istilah pribumi-pribumi. Eh bangxxx dalam diri saya bukan hanya mengalir darah Rasulullah," sambungnya lagi.

Lama Dipendam, Ini Duduk Perkara Habib Bahar vs Rhoma Irama

Habib Bahar lantas menjelaskan, bahwa dalam dirinya juga mengalir darah asli pribumi.

"Saya punya ibu, itu bukan syarifah (sebutan untuk perempuan keturunan Rasulullah). Saya punya ibu itu darahnya suku Bajo, ada darah suku Buton, ada darah Minahasa ada darah Flores," katanya.

Kronologi Omongan Rhoma Irama yang Bikin Habib Bahar Murka: Sejak Itu Saya Simpan Dalam Perut

"Saya punya abah punya nenek itu ada darah Ternate. Saya punya abah punya kakek punya ibu itu ada darah Sangihe Manganitu. Jadi ada tujuh darah Indonesia timur dalam tubuh saya," sambungnya.

"Jadi nggak usah sok-sokan bilang pribumi. Kalau bilang pribumi saya juga pribumi. Yang begini-begini nih yang bikin rusak Indonesia," timpalnya lagi.

Halaman Selanjutnya
img_title