Dorong Perbaikan Sistem Pemilu Bamsoet Ungkap Masih Minimnya Caleg Muda Terpilih

Potret Ketua MPR Bambang Soesatyo (Bamsoet)
Sumber :
  • istimewa

Selain itu kata Bambang Soesatyo tak hanya masalah di politik, ketersediaan lapangan pekerjaan menjadi tantangan yang harus dituntaskan dalam memaksimalkan potensi generasi muda.

Ditawari Anies Baswedan untuk Maju di Pilkada DKI, Jawaban Denny Sumargo Tak Terduga

Data Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, bahwa hampir 10 juta atau sekitar 22,25 persen generasi muda tau Generasi Z  yang berusia 15-24 tahun berstatus tidak memiliki kegiatan, baik kegiatan di pekerjaan, pendidikan, maupun training/pelatihan.

"Data lain dari Litbang Kompas, jika data Gen Z ditambah kelompok usia 25-29 tahun, maka terdapat 66 persen kalangan muda yang tidak memiliki kegiatan. Artinya, 2 dari 3 kaum muda produktif berusia dibawah 30 tahun justru sedang menganggur atau tidak memiliki kegiatan," ungkapnya.

Megawati Bakal Berpidato Sikap Politik PDIP di Penutupan Rakernas, Sebelumnya Sepat Singgung Ini

Lebih lanjut, Bamsoet mengatakan semua permasalahan tersebut harus dicarikan solusinya dan harus mendapat prioritas untuk diselesaikan oleh pemerintahan Presiden terpilih dan Wakil Presiden terpilih Prabowo-Gibran.

"Melimpahnya jumlah penduduk usia produktif usia 16 sampai 30 tahun yang mencapai 64,16 juta orang atau setara 23,18 persen, jika tidak diimbangi dengan ketersediaan lapangan pekerjaan yang memadai justru dapat menghasilkan petaka. Demikian juga ketika besarnya jumlah penduduk usia produktif tersebut adalah sumberdaya-sumberdaya manusia yang tidak berkualitas dan tidak memiliki daya saing, yang justru akan menjadi beban bagi pembangunan," tungkasnya.

Momen Megawati Sebut Dirinya Provokator di Rakernas, Minta Kader PDIP untuk Berani