Geger Jajaran Menteri PDIP Siap 'Angkat Koper' dari Kabinet Jokowi, Hasto: Ingat Pesan Megawati
- Istimewa
Siap –Ditengah suhu politik yang kian memanas dan isu perseteruan antara Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri mencuat, jajaran Menteri dari PDIP dikabarkan siap mundur dari Kabinet Indonesia Maju.
Terkait hal tersebut, Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto mengatakan bahwa sudah ada jajaran menteri dari PDIP yang menyatakan untuk siap mundur dari Kabinet Indonesia Maju.
Namun, keinginan itu ditahan oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Karena kata Hasto, Megawati tak ingin stabilitas nasional terganggu lantaran menteri-menteri mundur dari pemerintahan saat ini.
"Kalau menteri-menteri dari PDI Perjuangan, kami harus melihat bahwa kepentingan bangsa dan negara di atas segalanya. Jadi, meskipun ada yang pernah mengatakan 'Kami sudah siap angkat koper', tapi buat Ibu (Megawati) kan stabilitas pemerintahan itu kan sangat penting," kata Hasto, Selasa, 23 Januari 2024 seperti dikutip VIVA.
Lebih lanjut Hasto menuturkan, dirinya membandingkan pada era orde baru jika ada menteri yang mundur maka menyebabkan Soeharto ikut didorong mundur.
"Kalau kita misalnya melihat zaman Pak Harto, ada menteri yang mengundurkan diri, kemudian menyebabkan Pak Harto juga harus mundur kan, kemudian menciptakan kegoncangan politik," katanya.
Karenanya, lanjut Hasto, PDIP mengutamakan stabilitas nasional di atas segalanya.