Tak Terbayangkan, Artis Hollywood Ungkap Kengerian Saat Kebakaran Terjadi di Los Angeles
- Istimewa
“Aku mencintaimu, Altadena. Bersyukur untuk keluarga dan hewan peliharaan saya keluar tadi malam sebelum terlambat (dan terima kasih yang tak terhingga kepada teman-teman karena membawa kami masuk dan membawa kami pakaian dan selimut),” ucapnya seperti dikutip Minggu 12/1/2025.
Namun begitu Mandy Moore pun mengaku cukup kaget setelahnya melihat lingkungannya habis terpanggang.
Bahkan sekolah anak dan restoran favorit keluarganya juga berubah jadi abu.
"Sejujurnya, saya terkejut dan merasa mati rasa untuk semua yang telah hilang, termasuk keluarga saya,” ucapnya.
Namun demikian, Mandy Moore tetap optimis bisa membangun kembali rumahnya dan lingkungannya bersama warga Los Angeles lainnya.
“Komunitas kami rusak tetapi kami akan berada di sini untuk membangun kembali bersama. Mengirimkan cinta kepada semua yang terkena dampak dan di garis depan mencoba mengendalikan ini,” tuturnya.
Sebagai informasi kebakaran hutan besar melanda beberapa wilayah di Los Angeles, California, sejak awal bulan Januari 2025.