Sat Set Atasi Macet Depok, Permintaan Supian-Chandra Langsung Dikabulkan Dedi Mulyadi: Biar Clear!

Cawalkot Depok, Supian Suri dan Cagub Jabar Dedi Mulyadi
Sumber :
  • Istimewa

Siap – Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Depok terpilih, Supian Suri-Chandra Rahmansyah melakukan pertemuan khusus dengan calon Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi

Kejari Depok Dibekali Alat Kejagung Usut Dana Insentif RT yang Ditilep ASN Kelurahan: Januari Ini...

Dalam pertemuan itu, mereka membahas sejumlah program yang akan dijalankan.

Salah satunya yang sempat disinggung adalah terkait pelebaran Jalan Raya Sawangan sebagai solusi mengatasi kemacetan di Kota Depok. 

Selama Jabat Tak Mampu Menyelesaikan, Wali Kota Idris 'Wariskan' Tiga PR Depok ke Supian Suri

Pada Dedi Mulyadi, Supian mengaku, sederet program terkait infrastruktur tidak bisa dilakukan secara maksimal karena terbatasnya anggaran pendapatan belanja daerah (APBD) Depok.

"Selama ini tidak bisa trealisasi karena memang hanya mengandalkan APBD Kota Depok yang jumlahnya sekira Rp 4 triliun," kata Supian dikutip pada Jumat, 6 Desember 2024. 

Innalillahi, Abah Sanos Ayah Terpidana Kasus Vina Cirebon Meninggal Dunia

"Gede dong itu," jawab Dedi.

"Gede tapi kan banyak juga kebutuhan lain yang memang semuanya dari situlah (APBD)," sahut Supian.

"Belanja rutinnya kebanyakan kali?" timpal Dedi Mulyadi.

Menanggapi hal tersebut, Supian membantahnya. Menurut mantan Sekda Depok itu, selama ini anggaran APBD digunakan untuk keperluan rutin dan pembangunan. 

"Jadi setengah-setengah," ujarnya.

"Bisa enggak kalau belanja rutinnya 30 belanja pembangunannya 70," ujar Dedi Mulyadi.

"Bisa," jawab Supian dengan cepat.

Selebihnya, Dedi berjanji akan dibantu Pemerintah Provinsi Jawa Barat. 

"Siap, bisa kang. Saya yakin bisa," kata Supian Suri. 

"Karena saya program provinsi itu nanti tidak dalam bentuk uang pak, tapi dalam bentuk kegiatan pembangunan, biar clear. Biar kabupaten dan kota juga enggak repot, karena seringkali kan banyak godaannya," terang Dedi Mulyadi. 

Dalam kesempatan itu, Cagub Jabar ini kemudian menanyakan program apa saja yang nantinya bisa dibantu oleh pemprov.  

"Eh pertama terkait tentang infrastruktur Kang Gub, artinya sejujurnya jalan provinsi dan jalan nasional hari ini belum benar-benar bisa men-support in out-nya tol," jelas Supian Suri.  

"In out-nya tol kita (Depok). Jadi begitu keluar Tol Sawangan, keluar Tol Cinere keluar Tol Cimanggis di jalan utama kita itu kecil. Jalan provinsinya enggak lebar," sambungnya. 

Menurut Supian, itu lantaran selama ini tidak pernah ada upaya kuat dari Pemerintah Kota Depok untuk membangun komunikasi, terutama dengan provinsi, pusat maupun ditingkat DPR.