Usai Pencoblosan, Paslon Supian-Chandra Didatangi Wan Sehan: Pertanda Kemenangan?

Kehadiran Wan Sehan di tempat Chandra Rahmansyah
Sumber :
  • siap.viva.co.id

"Habib datang berkunjung ke saya," kata Chandra kepada wartawan.

Kubu Supian-Chandra Terima Banyak Aduan Money Politik H-1 Pilkada Depok: Maling Teriak Maling!

Tak hanya itu, Wan Sehan juga tampak menebarkan segenggam biji jagung di tepi jalan. Bagi orang awam mungkin terlihat biasa. Tapi tidak bagi masyarakat yang yakin akan karomah Wan Sehan.

"Apa yang dilakukan Wan Sehan itu mesti dimaknai lebih dalam. Wan Sehan tokoh 'madjzub' atau wali dengan kelakuan nyeleneh, tapi memiliki karomah besar," kata seorang warga yang tidak ingin disebutkan namanya.

Bagaimana Hak Pilih Pemain Naturalisasi Dalam Pilkada 2024? Ada 11 Pemain Keturunan Bisa Nyoblos

"Bisa jadi maksud dari melempar biji jagung merupakan pertanda bahwa pemimpin Depok yang baru ini bakal membawa kesejahteraan. Biji jagung itu merupakan lambang dari pangan. Wan Sehan menebar itu secara random di tepi jalan di Depok."

Setelah peristiwa tersebut, Wan Sehan pun minta diajak ke kediaman Supian Suri, tempat berkumpulnya paslon nomor urut 02.

Ini Pengakuan Saksi Dapat Amplop Serangan Fajar Bergambar Petahana Depok

Keinginan Wan Sehan itu pun disambut dengan sukacita oleh Chandra.

Apakah kehadiran Wan Sehan ke paslon nomor urut 02 Supian-Chandra merupakan pertanda kemenangan dan pembawa kesejahteraan bagi warga Depok?