Usai Pencoblosan, Paslon Supian-Chandra Didatangi Wan Sehan: Pertanda Kemenangan?

Kehadiran Wan Sehan di tempat Chandra Rahmansyah
Sumber :
  • siap.viva.co.id

SiapPilkada Depok 2024 dilaksanakan dengan damai dan lancar. Warga Depok telah menentukan nasib 5 tahun ke depan dengan memilih pasangan calon (paslon) sesuai hati nurani.

Hasil Hitungan C1 Unggul, Relawan Sahrul Gunawan - Gun gun Gelar Deklarasi Kemenangan

Namun, ada beberapa kejadian menarik usai pencoblosan dilakukan. Salah satunya calon Wakil Wali Kota Depok Chandra Rahmansyah didatangi Wan Sehan.

Wan Sehan merupakan salah satu tokoh dari kalangan habaib yang diyakini memiliki karomah nyata. Warga Depok pun geger dan ada sebagian masyarakat yang meyakini bahwa itu merupakan pertanda kemenangan bagi Supian-Chandra.

Pilkada Depok 2024, Supian-Chandra Libas Jagoan PKS di 6 Kecamatan, Nih Datanya!

Berikut kejadian tersebut berdasarkan pantauan siap.viva.co.id di kediaman Chandra di Pesona Khayangan, Depok, Rabu, 27 November 2024.

Setelah dilakukan pencoblosan Chandra Rahmansyah bersama beberapa rekan wartawan bersiap untuk menuju rumah calon Wali Kota Depok Supian Suri.

Begini Jawaban Presiden Prabowo Ketika Ditanya Pilih Siapa saat Nyoblos di TPS 08 Bojong Koneng

Namun tak disangka, di sela waktu tersebut datang sesosok tokoh dari kalangan habaib bernama Wan Sehan dengan mengendarai kendaraan mewah berwarna putih.

Kedatangan Wan Sehan pun sontak membuat heboh warga sekitar, termasuk Chandra dan rekan-rekan media. Melihat kedatangan Wan Sehan, Chandra langsung bergegas turun dari mobil menghampiri.

Halaman Selanjutnya
img_title