Seumur Jagung Masa Pertunangan Ayu Ting Ting, Dipaksa Muhammad Fardhana Minta Kembalikan Seserahan
- Istimewa
Janda Depok sekaligus presenter 32 tahun ini merasa sangat lega usai mengembalikan semua seserahan kepada keluarga Fardhana.
Ayu pun merasa tidak ada lagi beban dan perasaan tidak nyaman. “Alhamdulillah, sih, Ayu jadi lega. Jadi enggak ada beban lagi,”
“Alhamdulillah enggak ada lagi yang tersisa dalam soal lamaran tersebut, semua sudah dikembalikan,” ucap Ayu.
Mendengar cerita dari putrinya, rasa iba ibunda Ayu Ting Ting yang kerap disapa Umi Kalsum itulah langsung menunjukkan dukungannya.
Umi Kalsum mengunggah beberapa potongan video saat menyaksikan tayangan Brownis yang dipandu oleh Ayu pada Jumat siang 5 Juli 2024.
"Semangat @brownis_ttv @ayutingting92 @wendicagur @ruben_onsu @ivan_gunawan jumat barokah Alhamdulilah y Allah," keterangan tertulis dari Instagram Umi.