Misteri Vila Mewah Soeharto di Gunung Salak, Lama Terbengkalai, Begini Penampakannya
Senin, 27 November 2023 - 11:16 WIB
Sumber :
- Istimewa
Siap – Presiden ke-2 RI, Soeharto dikenal sebagai penguasa orde baru yang memiliki banyak aset. Di antaranya adalah properti.
Baca Juga :
Wasiat Said Didu Sebelum Diperiksa Polisi soal PIK 2: Mudah-mudahan Saya Masih Dikasih Umur
Namun sayangnya, banyak juga aset mendiang Soeharto yang terlihat dalam kondisi terbengkalai.
Salah satunya adalah vila mewah yang terletak di Desa Sukamantri, Kecamatan Tamansari, Kabupaten Bogor.
Vila dengan bangunan megah itu berdiri di area Gunung Salak.
Tampak vila itu dikelilingi perkebunan, tidak ada bangunan lain di sekitarnya.
Namun ternyata, vila yang disebut-sebut milik Soeharto itu kondisinya tak terurus.
Bangunan itu kosong, dan banyak ditemukan coretan vandalisme di hampir tiap sudut ruangan.
Halaman Selanjutnya
Kemudian, tak jauh dari bangunan utama, terdapat lapangan tenis lengkap dengan pagar pelindung.