Legislator Gerindra Sebut Banyak Warga Depok yang Terjebak Rentenir Demi Pesta Nikahan

Ilustrasi rentenir alias banke di Depok
Sumber :
  • Istimewa

Siap – Jumlah warga Depok yang terjerat rentenir modus bank keliling alias Banke kian mengkhawatirkan. Ironisnya lagi, kebanyakan terjebak hanya karena gaya hidup. 

Legislator Gerindra Ini Pasang Badan Bela Gubernur Jabar Ratakan Biang Kerok Penyebab Banjir

Hal itu diungkapkan anggota DPRD Depok, Gerry Wahyu Riyanto. Menurutnya, kebanyakan yang terjebak banke ini karena ngotot bikin hajatan.

"Iya, yang mau hajatan itu kebanyakan memaksakan diri untuk membuat acara, sehingga memaksakan diri untuk meminjam ke bank keliling sampai dengan kelilit utang," katanya dikutip pada Minggu, 16 Maret 2025.

Legislator Gerindra Sindir Proyek Metro Stater Depok: Keledai Aja Nggak Mau Jatuh di Lubang yang Sama

Akibatnya, mereka pun terpaksa gali lubang tutup lubang demi mencicil tunggakan ke banke atau rentenir.

"Sampai banyak yang mengadukan kepada saya, salah satu faktor itu, memaksakan diri untuk membuat acara atau hajatan," ujar Gerry.

Menelisik Kiprah Bawaslu Depok di Pilkada 2024

Terkait hal itu, politisi Gerindra ini pun menghimbau, agar masyarakat yang ingin berkegiatan hendaknya sesuai dengan kemampuan saja, jangan dipaksakan.

"Misalnya contohnya kayak nikah, ya udah sesuai dengan aturan agama kita, atau misalnya nikahnya agama Islam semampunya aja, jangan dipaksakan," terang Gerry.

Halaman Selanjutnya
img_title