Naturalisasi Emil Audero Bikin Persaingan Kiper Timnas Makin Sengit, Bagaimana Nasib Ernando?
- PSSI
Siap – Kehadiran Emil Audero Mulyadi yang baru saja dinaturalisasi menambah ketatnya persaingan di posisi kiper Timnas Indonesia.
Emil Audero, yang memiliki reputasi gemilang di Italia, kini resmi memperkuat Garuda setelah disumpah menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) pada 11 Maret 2025.
Dengan bergabungnya Audero, posisi penjaga gawang di Timnas Indonesia dipastikan akan semakin sengit.
Lalu, bagaimana nasib Ernando Ari Sutaryadi yang selama ini konsisten tampil apik bersama Persebaya Surabaya?
Ernando, kiper berusia 23 tahun yang juga merupakan bagian dari daftar 27 pemain yang dipanggil oleh pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert, mengaku tidak terpengaruh dengan persaingan ketat yang kini terjadi.
Meski begitu, kedatangan Audero yang memiliki pengalaman di level tertinggi, mulai dari Juventus hingga Sampdoria, membuat posisi kiper di Timnas Indonesia semakin dipenuhi oleh talenta-talenta mumpuni.
"Persaingan itu sudah hal biasa, yang penting saya harus tunjukkan performa yang baik," ujar Ernando dalam wawancara di Surabaya, Rabu, 12 Maret 2025.